Perbedaan Gondok dan Kanker Tiroid Seperti yang Dialami (Healthline.com) |
Tidak semua benjolan di leher itu kanker tiroid, dan sebaliknya tidak semua benjolan di leher itu juga penyakit gondok. Keduanya memiliki gejala yang mirip tapi bisa dibedakan.
Nah, ternyata kanker tiroid biasanya dialami wanita. Resiko kanker tiroid yang dialami wanita lebih tinggi daripada laki-laki.
Penyebab Kanker Tiroid dan Gondok
Penyebab kanker tiroid dan gondok (Mentalfloss.com) |
Penyebab Kanker Tiroid
Penyebab kanker tiroid belum diketahui secara pasti, namun beberapa hal yang bisa meningkatkan resiko kanker tiroid yakni obesitas, radioterapi, anggota keluarga yang memiliki kanker tiroid, tiroiditis, akromegali, dan FAP.
Kanker tiroid ini disebabkan oleh perubahan DNA pada sel tiroid
Penyebab Gondok
Gondok biasanya disebabkan oleh kekurangan yodium. Kekurangan yodium ini merupakan penyebab umum penyakit gondok. Yodium akan membantu kelenjar tiroid untuk menghasilkan hormon.
Ketika asupan yodium tidak terpenuhi, kelenjar tiroid akan bekerja ekstra sehingga menyebabkan kelenjar tumbuh menjadi lebih besar (gondok).
Selain penyebab kanker tiroid dan gondok, berikut ini 5 perbedaan lain kanker tiroid dan gondok.
Benjolan gondok dan kanker tiroid (Medicalnewstoday.com) |
Perbedaan Gondok dan Kanker Tiroid
1. Letak Benjolan
Kanker tiroid dan gondok, keduanya memiliki benjolan namun letaknya berbeda. Pada penyakit gondok, benjolan bisa tumbuh di semua area leher tetapi pada kanker tiroid, benjolan hanya muncul tepat di depan leher di bawah jakun.
Jadi, jika ada benjolan muncul di depan leher tepat di bawah jakun maka itu bisa saja penyakit gondok ataupun kanker tiroid. Tetapi jika benjolannya tumbuh di area lainnya pada leher maka bisa dipastikan itu adalah benjolan penyakit gondok.
2. Rasa Nyeri
Jika kamu menekan benjolan kanker tiroid maka akan terasa nyeri atau sakit walaupun ukurannya kecil. Berbeda dengan gondok walaupun ukurannya besar jika di tekan tidak terlalu menimbulkan rasa nyeri.
Dan juga pada saat menelan air liur, penderita kanker tiroid akan merasakan sakit tetapi perasaan sakit itu akan dirasakan penderita gondok jika menelan makanan.
3. Ukuran Benjolan
Benjolan kanker tiroid berukuran kecil dan pada penyakit gondok cenderung lebih besar. Namun tidak selamanya benjolan gondok itu ukurannya besar.
4. Produksi Keringat
Penderita kanker tiroid stadium awal akan memproduksi keringat secara berlebih dan hal ini tidak berlaku pada penderita gondok.
Penderita gondok biasanya mengalami kondisi tubuh yang tidak stabil dan mengalami demam yang tinggi.
5. Gangguan pada Jantung
Biasanya penderita kanker kelenjar akan mudah merasa gelisah, cemas, dan jantung sering berdebar. Namun pada penderita penyakit gondok tidak demikian.
Perbedaan kanker tiroid dengan gondok cukup jelas kan? Pahami dari sekarang agar kamu tidak salah sangka dengan benjolan yang muncul di leher.
Pastikan kamu periksa kedokter jika mengalami hal yang sama, jangan tunda penyembuhan penyakit.
Post a Comment