Candi Borobudur adalah sebuah candi yang sangat berarti bagi bangsa Indonesia. Jika akan dikeluarkan dari 7 keajaiban dunia? Bagaimana komentar Anda?

Sejak Sekolah Dasar, kita sering membaca tentang tujuh keajaiban dunia, yang salah satunya adalah Candi Borobudur.

Ternyata Candi Borobudur tidak pernah masuk dalam tujuh keajaiban dunia. Candi ini masuk dalam tujuh keajaiban dunia, hanya ditulis oleh orang Indonesia sendiri.

Candi Borobudur Dikeluarkan Dari 7 Keajaiban Dunia
Candi Borobudur
Candi Borobudur memang suatu bangunan yang luar biasa, yang merupakan bukti kecerdasan dan peradaban orang Indonesia pada zaman dulu.

Banyak versi tentang masuknya Candi Borobudur dalam tujuh keajaiban dunia. Bahkan Wikipedia juga tidak mencantumkan Candi Borobudur dalam tujuh keajaiban dunia.

Candi Borobudur Dikeluarkan Dari 7 Keajaiban Dunia sidua
Candi Borobudur
UNESCO juga demikian. UNESCO mencantumkan Candi Borobudur sebagai salah satu warisan dunia atau World Heritage List (WHL) nomor 592 tahun 1991.

Jadi, UNESCO tidak pernah mengklaim bahwa Candi Borobudur adalah salah satu tujuh keajaiban dunia, namun hanya sebagai warisan dunia.

7 keajaiban dunia
7 Keajaiban Dunia
UNESCO pernah memperingatkan Indonesia bahwa Candi Borobudur akan di coret dari daftar warisan dunia jika Indonesia tidak mampu menjaga kelestarian dan nilai-nilai yang terkandung di dalam Candi Borobudur.

Pernah ada polling pada Juli 2007 tentang tujuh keajaiban yang baru yakni Taj Mahal di India, Reruntuhan Petra di Yordania, Tembok Besar di China, Reruntuhan Machu Picchu di Peru, Reruntuhan Chichen Itza di Mexico, Colosseum di Roma dan Patung Kristus Sang Penebus di Brazil.

Keajaiban Dunia
Borobudur
Ini akan menjadi PR bagi kita semua, karena ternyata Candi Borobudur tidak seterkenal itu di mata dunia.

Bagaimana tanggapanmu tentang fakta menarik Candi Borobudur tersebut? Namun saya tetap bangga dengan Candi Borobudur tersebut? Tulis tanggapanmu di kolom komentar.

Post a Comment

Previous Post Next Post