Ternyata makanan yang sudah kadaluwarsa masih aman dikonsumsi. Penasaran? Pahami dan ingat apa yang akan kami jelaskan.

Makanan atau minuman yang sudah jatuh tangga kadaluwarsanya menurut kebanyakan orang tidak boleh lagi dikonsumsi.

Hal ini tidak sepenuhnya salah dan juga sepenuhnya benar. Tanggal kadaluwarsa suatu produk menunjukkan batas aman suatu produk itu digunakan.
Ternyata Makanan Kadaluwarsa Masih Boleh Dikonsumsi
Ternyata Makanan Kadaluwarsa Masih Boleh Dikonsumsi
Ketika hendak menggunakan suatu produk maka harus merujuk pada tanggal kadaluwarsa produk tersebut.

Ada beberapa istilah berbeda yang digunakan suatu perusahaan untuk menunjukkan batas aman suatu produk tertentu digunakan.

4 Istilah Tanggal Kadaluwarsa


1. Sell by

Sell by artinya sampai kapan produk tersebut bisa ditampilkan di toko. Misalkan tertulis 040925, berarti produk tersebut ditampilkan di toko sampai tanggal 4 september 2025.

Karena sell by merupakan tanggal berakhirnya produk pada tingkat kualitas tertinggi maka produk tersebut masih aman digunakan beberapa hari setelah tanggal yang ditentukan.

2. Best if used by atau best before

Best if used by atau best before artinya produk tersebut baik digunakan sebelum tanggal tersebut karena kualitas terbaiknya berada sebelum tanggal yang tercantum pada kemasan.

Misalkan pada kemasan tertulis tanggal 040925, berarti produk tersebut digunakan sebelum tanggal 4 september 2025.
Roti Berjamur
Roti Berjamur

Tetapi jika produk tersebut masih berkualitas maka masih bisa digunakan. Contoh, roti yang belum berjamur tapi sudah jatuh tanggal best before maka roti tersebut masih bisa dikonsumsi.

3. Use by

Use by artinya produk tersebut digunakan sebelum tanggal itu. Produk yang sudah melewati tanggal use by maka kualitasnya akan menurun.
Use by
Use by

4. Expiration disingkat exp

Biasanya exp ini terdapat pada makanan kaleng atau kemasan. Exp ini lebih ketat dari 3 poin diatas. Ketika tanggal exp-nya telah tiba, sebaiknya makanan tersebut tidak lagi digunakan, karena makanan atau minuman tersebut tidak layak untuk dikonsumsi.

Untuk lebih amannya lagi, gunakan produk tertentu jauh-jauh hari atau beberapa minggu sebelum tanggal exp-nya tiba.
Expiration disingkat exp
Expiration disingkat exp
Itulah 4 istilah yang sering kita jumpai pada suatu produk. Jadi, untuk lebih hati-hati dalam menggunakan suatu produk yah. Gunakan produk tersebut berminggu-minggu sebelum tanggal kadaluwarsanya tiba. Jangan lupa tulis tanggapanmu di kolom komentar.

Post a Comment

Previous Post Next Post