Monkey D. Luffy sang karakter utama bercita cita menjadi raja bajak laut. Dirinya terinspirasi dari bajaj laut Akagami no Shanks sewaktu mereka bertemu dan berteman di desanya.
Luffy dan Zoro
Luffy dan Zoro

Banyak hambatan dan rintangan yang Luffy dan krunya lalui untuk menjadi raja bajak laut. Luffy tidak bisa berenang, tidak tahu berpedang, tidak tahu navigasi, tidak pandai berbohong, tidak ahli dalam memasak, bukan sarjana Ohara, dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, dalam perjalanannya dia membutuhkan bantuan teman-temannya. Sampai pada akhirnya, Luffy akan menjadi bajak laut hebat.

Mengingat setiap bajak laut hebat dalam anime One Piece memiliki 3 komandan terkuat maka Luffy pun memilikinya setelah bergabungnya Sang Kesatria Lautan, Jinbe. Daftar lengkapnya adalah Zoro, Sanji, dan Jinbe.

Saat artikel ini ditulis, Luffy telah mengalahkan komandan terkuat bajak laut Big Mom, kalah dari Kaido dengan sekali pukul, dan semoga kita bisa melihat Luffy berduel dengan Kaido di perang puncak Wano.

Akhirnya, Luffy mampu menguasai Haoshoku no Haki, Kenbunshoku no Haki sampai level tinggi yakni melihat sedikit ke masa depan, dan Busoshoku no Haki sampai level tinggi yakni bisa menghancurkan sesuatu dari dalam tanpa menyentuhnya.

Kekuatan Monkey D. Luffy dan 3 Komandan Terkuatnya


1. Roronoa Zoro

Zoro
Zoro

Kaizoku Gari no Zoro atau Zoro Si Pemburu Bajak Laut, itu julukannya sebelum dia bergabung dengan bajak laut Topi Jerami. Cita citanya ingin menjadi Pendekar Pedang Terkuat di Dunia.

Saat ini gelar tersebut masih dipegang oleh Dracule Mihawk, tetapi uniknya malahan Mihawk lah yang mengajari Zoro cara berpedang yang hebat karena mengingat, seharusnya Mihawk lah yang harus Zoro lawan.

Zoro menjadi orang pertama yang diajak dan yang bergabung dengan Luffy. Walaupun belum resmi dinyatakan, namun banyak yang menganggap bahwa Zoro lah wakil kapten dan memang seharuanya dialah yang memegang jabatan tersebut.

Selama perjalanannya dengan bajak laut Mugiwara, Zoro selalu melawan orang terkuat kedua dalam pertarungan. Zoro dalam pertarungan mengandalkan haki dan pedangnya, baik tanpa pedang, satu pedang, dua pedang, dan bahkan tiga pedang.

Telah banyak karakter kuat yang pernah dikalahkan Zoro. Zoro juga merupakan anggota Mugiwara yang paling loyal kepada Luffy, sang kapten.

2. Jinbe

Jinbe
Jinbe

Jinbe merupakan bajak laut yang telah berpengalaman. Jinbe, mantan shichibukai dan seorang manusia ikan yang sekarang telah bergabung dengan bajak laut Mugiwara.

Sebagai mantan shichibukai, Jinbe salah satu karakter terkuat tanpa buah iblis dalam anime One Piece.

Jinbe pernah bertarung dengan Ace, sang pengguna buah iblis logia Mera Mera no mi selama 5 hari tanpa henti. Dia juga salah satu tahanan level 6 Impel Down bersama Ace, Crocodile, dan tahanan paling berbahaya lainnnya.

Sebagai manusia ikan, Jinbe menguasai dan bahkan master Gyojin Karate. Dia bahkan mengalahkan Gekko Moria dengan sekali pukul.

3. Sanji

Sanji
Sanji

Kuro ashi no Sanji adalah anggota bajak laut Mugiwara yang berperan sebagai koki. Dia bertanggungjawab untuk menyediakan makanan bagi kru yang lain. Biasanya, Nami dan Robin memiliki pelayanan khusus darinya.

Sanji merupakan salah satu karakter tercerdas dalam anime One Piece. Sanji sangat tenang dalam bertarung, bahkan dia bisa menyusun rencara untuk mengalahkan musuh pada saat-saat genting.

Dalam hal ini, dialah karakter yang jarang tertangkap oleh pihak musuh, sangat berbeda dengan Zoro apalagi Luffy.

Dalam perjalanan bajak laut topi jerami, biasanya Sanji melawan musuh terkuat ketiga, saat artikel ini ditulis.

Sanji selalu mengandalkan kakinya sampai dia memiliki teknik Diable Jambe atau teknik kaki hitam dan dipadukan dengan haki yang dimilikinya.

Impian Sanji adalah menemukan All Blue, sebuah lautan tempat bertemunya East Blue, West Blue, North Blue dan South Blue yang menjadi tempat surga bagi para koki.

Akankah Zoro, Sanji, dan Jinbe akan menemani Luffy sampai mendapatkan One Piece dan meraih posisi Raja Bajak Laut yang baru?

Post a Comment

Previous Post Next Post